DIKSI.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda Andi Harun soroti sebuah fenomena yang tengah terjadi di politik Samarinda.
Ia mengklaim ada sebuah kelompok masyarakat yang secara diam-diam mengumpulkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk kepentingan politik, khususnya sebagai syarat administratif dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
"Dari informasi yang saya terima, ada inisiasi kelompok masyarakat yang mengumpulkan KTP untuk kendaraan melalui jalur perseorangan jika sewaktu-waktu dibutuhkan," ujar Andi Harun.
Ia apresiasi terhadap dorongan masyarakat tersebut.
"Patut diapresiasi dengan hal tersebut, saya mengucapkan terimakasih," ucapnya.
Namun, menurutnya aspek logistik menjadi faktor utama yang harus dipertimbangkan dalam menghadapi Pilkada mendatang.