DIKSI.CO - Berita nasional yang dikutip DIKSI.CO tentang Kepala SMK mengantongi senjata api laras pendek
Kepala SMK mengantongi senjata api laras pendek itu terjadi di Garut.
Video Kepala SMK mengantongi senjata api laras pendek itu pun viral di media sosial.
Video tersebut direkam saat sang kepala sekolah menemui para pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Garut di halaman sebuah Toserba yang tidak dipakai di kawasan Simpang Lima, Desa Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul.
Video kepala sekolah yang membawa senjata api itu direkam pada Jumat (5/6/2020).
Saat itu, sejumlah pengurus Kadin mendatangi toserba yang telah dikosongkan tersebut untuk dibersihkan dan dijadikan Sekretariat Kadin Kabupaten Garut.
Galih Qurbani, salah seorang pengurus Kadin Kabupaten Garut yang ikut datang ke Toserba tersebut, mengungkapkan, video tersebut direkam saat terjadi dialog antara pengurus Kadin dan pihak SMKN 1 Garut.
Pihak SMKN 1 Garut menuding Kadin menyerobot gedung tersebut.
Padahal, kata Galih, pihaknya telah mengantongi izin penggunaan bangunan tersebut dari Pemkab Garut.
Saat berdialog di parkiran gedung toserba tersebut, menurut Galih, ternyata kepala sekolah tersebut membawa senjata api di kantong celananya.