DIKSI.CO, SAMARINDA - Resapan APBD Kaltim 2021 memasuki triwulan ke III masih terbilang rendah.
Dari data yang dihimpun resapan APBD Kaltim 2021 masih berkisar 40 persen hingga pekan awal bulan Agustus.
"Laporan pemerintah sudah mencapai 40 persen sampai sekarang. Kita ingin memantau laporan di akhir Agustus ini, harusnya ada peningkatan," ujar Seno Aji, Wakil Ketua DPRD Kaltim saat dikonfirmasi Diksi.co.
Seno Aji menilai serapan 40 persen terbilang rendah meski ditengah pandemi Covid-19 yang melanda.
"Ini terbilang rendah, makanya kita mendorong agar pemerintah punya strategi lain agar anggaran bisa segera diserap," lanjut politisi Partai Gerindra ini.