"Anggota KPPS yang ada di Kecamatan Tenggarong ada sekitar 2 Ribu lebih yang harus dirapid test anggota kita, makanya dibagi sampai beberapa hari kedepan sampai proses ini selesai," ujarnya.
Kemudian, setelah melakukan rapid test jika ada anggota KPPS yang dinyatakan reaktif maka akan dilakukan test swab lalu jika hasilnya positif maka diberi perlakuan yang sama dengan pasien yang terpapar Covid-19 lainnya.
Menurutnya, pada aturan tidak ada penggantian , jika ada 1 sampai 2 orang yang yang dinyatakan positif KPPS masih akan tetap berjalan dengan sejumlah yang ada dan nantinya Ketua KPPS akan membagi fungsinya masing-masing.
"Kalau di aturan kita itu sebenarnya tidak ada diwajibkan melakukan penggantian," ujarnya.
Ia menambahkan, untuk petugas KPPS yang bertugas di lapas perempuan dan anak juga melakukan rapid test di Kecamatan Tenggarong, karena sudah dikoordinasi pada masing-masing wilayahnya dan pada lapas perempuan termasuk wilayah Kelurahan Melayu Kecamatan Tenggarong. (advertorial)