Sabtu, 23 November 2024

KPU Kota Balikpapan Gelar Wisuda Sekolah Demokrasi

Koresponden:
Ainun Amelia
Minggu, 29 Agustus 2021 8:19

Wisuda Sekolah Demokrasi yang digelar KPU Balikpapan/HO

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Komisi Pemilihan Umum Kota Balikpapan melaksanakan Wisuda Sekolah Demokrasi yang digelar di Aula Kantor KPU Kota Balikpapan, Sabtu siang (28/08/2021).

Sekolah Demokrasi ini diikuti oleh 6 sekolah, di antaranya SMA Negeri 1 Balikpapan, SMA Negeri 2 Balikpapan, SMA Negeri 3 Balikpapan, SMA Negeri 5 Balikpapan, SMK Negeri 3 Balikpapan dan SMK Negeri 5 Balikpapan.

Sebumnya, pelaksanaan sekolah demokrasi ini dilakukan dalam lima sesi yang digelar beberapa waktu lalu secara virtual oleh KPU Kota Balikpapan.

Ketua KPU Balikpapan  Noor Thoha menyampaikan, pada acara Wisuda Sekolah Demokrasi ini merupakan acara simbolik yang memberikan makna bahwa partisipasi dari sekolah terhadap kegiatan KPU Kota Balikpapan berupa Sekolah Demokrasi dinyatakan selesai dengan ditandainya acara wisuda ini.

 "Setelah selesainya ini, ada beberapa siswa yang menurut pihak sekolah berprestasi oleh bapak ibu gurunya untuk meneruskan ke teman temannya di sekolah," ujarnya. 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews