Senin, 11 November 2024

Berfungsi Sejak 2017, PLTS di Teluk Alulu Maratua Perlu Pemugaran Baterai, Aliri Listrik 54 Rumah 24 Jam

Koresponden:
Er Riyadi
Rabu, 22 Desember 2021 7:8

Lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Teluk Alulu, Maratua/DIKSI.CO

DIKSI.CO, BERAU - Sejak 2017, warga Kampung Teluk Alulu, Maratua bisa menikmati listrik 24 jam per hari.

Sumber listrik yang digunakan untuk mengaliri rumah warga berasal dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya atau PLTS.

PLTS Teluk Alulu memiliki kapasitas total 18Kwh.

Baharudiin, Ketua Kelompok Tanjung Bahaba, Kampung Teluk Alulu atau Pengelola PLTS menyebut, saat ini ada 54 rumah yang mendapat sambungan dari PLTS.

Daya yang diberikan ke masing-masing rumah sebesar 700 watt per hari, untuk itu warga diminta berhemat.

Jika pemakaian warga melebihi 700 watt per hari, maka listrik akan otomatis terputus.

"Ada 54 rumah masing-masing mendapat jatah 700 watt per hari," kata Baharuddin, Rabu (22/12/2021).

PLTS Teluk Alulu memiliki 90 panel dengan daya masing-masing panel sebesar 200wtuack.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews