Pencegahan dini guna mengantisipasi serangan teroris yang bisa berkelanjutan, tentu menjadi tugas polisi untuk mempersenjatai dirinya dengan peralatan lengkap.
"Selalu mengunakan body vest, helm kevlar dan alat pelindung diri lainnya serta menerapkan buddy sistem, anggota bersenjata lengkap," tegasnya.
Untuk penjagaan di pintu masuk Mapolresta Samarinda nantinya personel yang berjaga akan ditambah jumlahnya.
Pemeriksaan ketat pada setiap tamu dan pengecekan barang bawaan juga terus dilakukan. Bahkan polisi akan dilengkapi metal detektor.
"Jajaran mempertebal pengamanan dengan menambah personil jaga yang dilengkapi dengan senjata dan rompi anti peluru. Kemudian memperketat siapa saja yang akan masuk ke dalam Mako," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)