Rabu, 1 Mei 2024

Suka Duka Relawan Banjir Samarinda, Dari Ucapan Terimakasih Hingga Caci Maki

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Kamis, 28 Mei 2020 0:40

Gabut (baju oranye), koordinator lapangan (korlap) Search And Rescue (SAR) Mahasiswa Pecinta Alam Samarinda saat menerima bantuan sembako untuk disalurkan kepada warga terdampak banjir, Rabu (27/5/2020)/Diksi.co

Pada hari pertama saat turun membantu warga di salah satu daerah terdampak banjir, Ia dan rekan-rekan relawan sempat mendapat sambutan yang kurang mengenakan dari oknum warga.

"Pada hari pertama kami turun ke salah satu daerah di Samarinda. Pertama kami datang langsung mendapat sambutan yang tidak mengenakan dari oknum warga. Ada mencaci maki bahkan sampai ada yang meludah karena semua tak mendapat bantuan logistik. Tapi mau bagaimana lagi ini sudah kerja kami sebagai relawan," ucapnya sambil melempar tawa kepada sesama tim relawan yang berada di posko penjagaan.

Ia dan rekan-rekan relawan pun berharap kepada masyarakat agar bisa lebih bijak menghadapi musibah apapun. 

"Kami berharap saat kondisi seperti ini jika ada bantuan yang terlewat hendaknya berfikir positif dan tinggal bangun komunikasi dengan cara yang baik," tambahnya sambil melepas pakaian yang basah terendam air. (tim redaksi Diksi) 

 

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews