"Kemarin sudah dilakukan pengembangan dan ternyata ada TKP lain. Sekarang pelaku sudah dipindahkan ke Polresta, karena sebelumnya dia ini sempat mau bunuh diri juga," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Puji Setianingsih berhasil mengelabui 15 toko emas dengan bermodalkan ponsel pintar dan aplikasi editing foto.
Dalam melancarkan aksinya, Puji Setianingsih berpura-pura hendak membeli emas dan akan membayar melalui transfer bank di aplikasi m-banking.
Saat itu, Puji kemudian memulai aksinya yakni dengan mengalihkan perhatian si penjaga toko sedangkan jemarinya cekatan mengidit foto palsu transaksi m-banking.
Begitu berhasil meyakinkan dan membawa emas yang diinginkan, Puji segera mengambil langkah seribu namun aksinya berhasil diungkap setelah pihak kepolisian melakukan pengungkapan dan menangkap pelaku pada Minggu (8/5/2022) kemarin. (tim redaksi Diksi)