"Pengawasan yang ketat di pintu masuk bandara, dan juga pelabuhan laut," katanya.
"Kita lagi memantapkan rencara kewajiban bagi mereka yang dari luar Kaltim untuk melengkapi pemeriksaan kesehatan dengan swab, untuk mencegah meningkatnya angka terkonfirmasi positif," lanjutnya.
Walaupun belum dikeluarkan surat secara resmi, Pemkot Balikpapan mulai menyosialisasikan kebijakan swab ini agar masyarakat tidak kaget ketika sudah dijalankan secara resmi.
"Kalau kita mengeluarkan kebijakan swab itu jadi nanti tidak akan kaget dan tergesa-gesa," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)