"Melaksanakan rapat program kerja, yang mana semua koordinator akan mengeluarkan program kerjanya untuk satu atau tiga bulan ke depan, yang penting ada program kerjanya dulu," katanya.
Pihaknya juga telah menyiapkan kantor seketariat di Gedung Parkir Klandasan mengingat lokasinya yang strategis, dan di gedung tersebut juga disiapkan area kuliner untuk menggerakkan perekonomian masyarakat.
"Ada beberapa kegiatan seperti tempat kuliner untuk nongki-nongki, bisa dimanfaatkan pemilik usaha kuliner untuk bisa membuka kios di Gedung Parkir," tuturnya.
Nurlena mengatakan ada 17 sektor yang perlu kembangkan di Kota Balikpapn ini, dalam Pengurus Forum Ekraf Balikpapan Periode 2022-2024 ini, contohnya pembatik dimasukan dalam bidang promosi, yang bisa Master of Ceremony (MC) masuk di bidang pengembangan.
"Pengurus yang dilantik mempunyai talenta di belakangnya, dan kita tidak mengangkat orang asal-asal, Semua pengurus harus bergerak bersama," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)