"Kita melihat, dari PTM sendiri ini kan memang sudah banyak yang inginkan. Lagipula sudah ada Sekolah Tangguh Covid (STC) yang berjalan, dan syukurnya tidak ada keluhan," ujarnya.
Proses seleksi yang ketat dari Dinas Pendidikan Kota Samarinda selaku OPD penanggungjawab pelaksanaan PTM juga menjadi jawaban kesiapan Samarinda dalam menggelar PTM.
Hal tersebut mampu dilihat dari 320 daftar sekolah yang ada di Kota Samarinda, tidak sampai 100 yang akan dibuka.
"Dari yang sudah diseleksi itu juga kan udah jelas akan diseleksi lagi lebih ketat. Dan pasti ada penambahan tim satgas di tiap daerah sekolah," pungkasnya. (advertorial)