"Kemudian dilanjutkan tenaga kesehatan kita kemudian harus diselesaikan selama 14 hari mudahan berjalan lancar," katanya.
Vaksin yang telah tiba di UPTD Instalasi Farmasi dan Kesehatan Kota Balikpapan ini akan didistribusikan mulai besok hingga hari Rabu mendatang.
"Besok vaksinnya kita distribusikan ke 47 puskesmas, tempat fasilitas kesehatan, rumah sakit juga menerima karena nakesnya juga tersedia," ungkap Rizal.
Diberitakan sebeluknya, saat ini vaksin Covid-19 bersifat gratis untuk tenaga kesehatan dan tokoh masyarakat, serta menunggu petunjuk resmi dari Pemerintah Pusat terkait rencana pengadaan vaksinasi mandiri. (tim redaksi Diksi)