Ia mengatakan pada Pemilu kemarin partisipasi pemilih sudah meningkat dan berjalan sukses.
"Harapan saya untuk Pilkada ini partisipasi masyarakat Samarinda semakin meningkat," ucapnya.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk menciptakan pelaksanaan Pilkada yang baik dan kondusif.
"Semoga terlaksana dengan baik dan kondusif, makanya saya memberikan kesempatan pada mereka untuk memberikan masukan kepada kami tentunya kita tidak sempurna dari segi pembangunan pelaksanaan apapun, atas nama Pemkot kami minta masukan kepada tokoh masyarakat ataupun organisasi," pungkasnya. (*)