Rizal membeberkan pada swab massal tadi disayangkan masih banyak pedagang Pasar Pandansari yang tidak ingin melakukan swab dengan alasan takut dan terlihat banyak pedagang yang menutup tokonya.
"Masih banyak pedagang Pasar Pandansari belum mau melakukan swab PCR, alasannya takut dan sakit padahal ini semua demi kebaikan bersama," kata Rizal.
"Jika nanti pedagang tidak mau melakukan swab PCR, pedagang itu positif, anak dan istrinya, keluarga, temannya kasihan dan jauh lebih berbahaya," lanjutnya.
Selain Pasar Pandansari ini, ia mengatakan beberapa pasar tradisional lainnya di Balikpapan juga akan direncanakan untuk dapat dilakukan swab massal.
"Setelah Pasar Pandansari, Gugus Tugas berencana akan melakukan swab PCR ke seluruh pasar tradisional Balikpapan, karena tempat orang berkumpul membeli kebutuhan bahan pokok," katanya. (tim redaksi Diksi)