DIKSI.CO, SAMARINDA - Kabar duka kembali berhembus.
Satu lagi warga Samarinda meninggal dunia dengan status probable Covid-19 di Rumah Sakit (RS) Samarinda Medika Citra (SMC), Selasa (4/8/2020).
Berdasarkan keterangan, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Samarinda, Hendra AH yang juga selaku satuan gugus tugas percepatan penangan Covid-19, bahwa pasien berstatus probable Covid-19 masih menunggu hasil swab test.
"Laki -laki 62 tahun, meninggal dunia pukul 05.50 pada tanggal 4 Agustus 2020, untuk swab berproses dan status Probable Covid-19," sambung Hendra.
Lanjut Hendra, pasien tersebut masuk RS SMC sejak 3 Agustus 2020 yang didiagnosa mempunyai penyakit penyerta (komorbid).
"Diagnosa pneumonia lobari, pneumothorax ds, ulkuspedia s, hipoglikemia, trombositopenia," terangnya.
Untuk proses pemakaman, BPBD Samarinda menyampaikan akan dilakukan sesuai protokol kesehatan Covid-19 pada pukul 11.00 wita.
Lanjutnya lagi, akan dilakukan penjemputan oleh tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 ke RS SMC.
"Rencana pemberangkatan jenazah dari RS SMC ke taman pemakaman Raudhatul Jannah di Jalan Serayu RT 20, Kelurahan Tanah Merah Kota Samarinda, pukul 11.00 Wita, tanggal 4 Agustus 2020," beber Ifran Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Samarinda saat dikonfirmasi terpisah.
Untuk diketahui, penyebutan kasus probable merupakan kasus suspek dengan infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) berat/ARDS (sindrom distres pernapasan akut)/meninggal dengan gambaran klinis yang meyakinkan COVID-19 dan belum ada hasil pemeriksaan laboratorium Reverse Transcriptase - Polymerase Chain Reaction (RT-PCR). (tim redaksi Diksi)