DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Pemerintah Kota Balikpapan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan Road to Haornas Tahun 2022 di Kota Balikpapan untuk membangun kesadaran masyarakat memahami pentingnya berolahraga dalam meningkatkan imunitas tubuh.
Sekertaris Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Balikpapan Kota Balikpapan, Abdul Majid mengatakan, olahraga menjadi gaya hidup dalam kehidupan sehari hari untuk menciptakan masyarakat yang sehat dan membuka peluang munculnya bibit-bibit atlet berprestasi.
"Selain itu sebagai upaya membudidayakan olahraga di masyarakat," ujar Abdul Majid, Jumat (19/8/22).
Pada tahun ini Kota Balikpapan diamanahkan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk menjadi tuan rumah puncak kegiatan haornas tahun 2022 secara nasional.
Berbagai kegiatan olahraga pun dilakukan salah satunya kejuaraan pickleball yang dilakukan pada Jumat hingga Minggu, atau pada tanggal 19-21 Agustus 2022.
"Saya harapkan dapat membangun antusias masyarakat menjelang Haornas, dengan membudayakan olahraga sebagai gaya hidup sehingga terwujud masyarakat yang sehat dan produktif," katanya.
Adapun para peserta pada lomba pickleball berasal dari berbagai daerah seperti Kalsel, Sumatera Barat, Jawa Barat, Jawa Timur, DKI Jakarta, Kaltim.
Dengan jumlah peserta putra 154, putri 80, mix 160, usia 50 putra ada 26 peserta, usia 50 putri 20 peserta, pelajar 30 peserta dengan total semua 470 peserta.
Sementara itu, Ketua Panitia Pickleball, Hasanuddin, mengatakan bersamaan dengan Hari Olahraga Nasional ini, Balikpapan dipercayakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga untuk menjadi tuan rumah setelah melihat track record dalam hal kejuaraan olahraga ini.
"Balikpapan dalam hal pickaball ini sudah cukup bagus banyak kejuaran yang sudah diikuti makanya dipercayakan menjadi tuan rumah," kata Hasanuddin, beberapa waktu lalu.
Hasanuddin yang juga anggota DPRD Kota Balikpapan ini mengatakan kejuaran nasional difokuskan untuk Warga Negara Indonesia, dan beberapa daerah sudah ada beberapa yang mendaftarkan atletnya.
Peserta kali ini adalah putra putri, mix ganda, usia 50 tahun ke atas ganda putra putri, ditambah 2 junior tingkat Kaltim tingkat pelajar SMP sampai SMA sebagai tambahan kalau mereka mendaftar sekolah dengan jalur prestasi. (Tim redaksi Diksi)