"Tapi kita harus tetap menjaga protokol kesehatan tidak mengabaikan prokes, kita harus jaga anak didik kita ini. Di semua kegiatan harus dipantau oleh guru-guru, semuanya harus ikut didampingi," ujarnya.
Menurutnya untuk di Kota Balikpapan masih terbilang aman dari hasil evaluasi PTM beberapa waktu lalu, dan tidak ditemukan kasus terkonfirmasi Covid-19.
Namun kata Abdulloh, walaupun Kota Balikpapan sudah masuk status zona hijau atau nol kasus penyebaran Covid-19, virus yang telah bermutasi tidak akan masuk ke Kota Balikpapan.
"Mudahan Omicron tidak ada masuk ke Kota Balikpapan, maupun virus lainnya jangan sampai," tuturnya. (Advertorial)