Jumat, 20 September 2024

Pos Anggaran Bakal Digunakan untuk Covid-19, Ini Kata Ketua KPU Bontang

Koresponden:
Irwan Wahidin
Kamis, 2 April 2020 10:3

Ketua KPU Bontang, Erwin./updateindonesia

"Pos anggaran yang digelontorkan untuk Pilkada tersebut Rp 20 miliar. Kalau kami ini kan sesuai tahapan. Sekarang tahapan ditunda semua, otomatis belum bisa digunakan anggarannya untuk kegiatan," sebutnya.

"Kami masih menunggu hasil dari KPU pusat. Rp 20 miliar itu masih belum semua kami dapat, baru Rp 18 miliar. Sisa Rp 2 miliar lagi yang belum masuk," tambahnya.

Mengingat pandemi Covid-19 menjadi wabah nasional, untuk sementara waktu seluruh kegiatan KPU masih ditunda sembari menunggu Peraturan Perundang-undangan (Perpu) yang dikeluarkan oleh Presiden.

"Harus dipahami bahwa pemilihan kepala daerah ini diatur oleh Undang-undang, otomatis dalam hal ini Perpu yang dikeluarkan oleh Presiden. Setelah Perpu terbit akan ditindaklanjuti KPU RI terkait penundaan pemilihan tahun 2020 ini. Kemudian akan diarahkan ke Kementerian Keuangan untuk dana hibah di masing-masing kabupaten/kota. Jadi tidak serta merta dialokasikan langsung untuk bantuan Covid-19. Bu Wali pasti menunggu Perpu itu juga untuk bisa dialokasikan ke bantuan Covid-19," terangnya. (tim redaksi Diksi)

Saefuddin Zuhri/Diksi.co

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews