"Pasien ini awalnya dengan kecurigaan stroke, kelemahan saraf di sebelah kiri dan tangan kiri dan kaki kiri, setelah di rongent ternyata ada bercak pneumoni," kata dr. Elies.
"Masuk sebagai PDP hasil PCR positif," lanjutnya.
Dokter Elies menyampaikan terapi penyembuhan pasien Covid-19 di RS Pertamina Balikpapan salah satunya diberikan waktu untuk berjemur di bawah sinar matahari.
"Saya biasanya memberikan waktu di jam 10 mereka datang bergantian berjemur keluar, kurang lebih 10 menit di situ mereka bisa saling sharing, mereka bahagia nyaman itu akan mempercepat peningkatan imun tubuh," katanya.
"Alhamdulillah pak Helmi dalam 9 hari, tanggal 18 terdiagnosa positif Covid-19, tanggal 22 negatif pertama, dan tanggal 24 negatif kedua, jadi Pak Helmi 9 hari sudah selesai dirawat," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)