DIKSI.CO, SAMARINDA - DPRD Kaltim mendorong Pemprov untuk memperhatikan perkebunan rakyat di Kaltim.
Pasalnya, DPRD Kaltim menilai selama ini perkebunan rakyat belum dibantu secara maksimal oleh pemerintah.
Hal itu disampaikan anggota Komisi II DPRD Kaltim Agiel Suwarno.
“Kami mengusulkan Pemprov Kaltim bisa memberi program bantuan untuk aktivitas perkebunan rakyat lebih banyak lagi,” ucap Agiel, Selasa (21/11/2023).
Politisi PDIP itu mengusulkan agar pemprov bisa terus menggencarkan program pemberian bantuan terhadap aktivitas perkebunan rakyat.
Karena menurutnya, perkebunan rakyat sangat penting untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Dijelaskannya, terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh perkebunan rakyat, seperti status lahan yang masih berstatus Hak Guna Usaha (HGU) milik perusahaan.