Sabtu, 23 November 2024

Pemkot Samarinda Rilis Rangkaian Acara HUT Samarinda dan HUT Pemkot Samarinda

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Selasa, 4 Januari 2022 11:45

Wali Kota Samarinda, Andi Harun (kiri), Sekretaris Daerah Kota Samarinda, Sugeng Chairuddin (kanan), Selasa (4/1/2021)

DIKSI.CO, SAMARINDA - Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Samarinda ke-354 dan HUT Pemerintah Kota Samarinda ke-62 pada 21 Januari 2022 mendatang, Pemkot Samarinda menyiapkan beberapa rangkaian acara.

Diantaranya, ziarah makam pahlawan, upacara peringatan HUT, hingga menggelar Samarinda Festival yang dimulai sejak 14 Januari - 21 Januari 2022.

Tema yang di usung yakni Samarinda "Berani Berubah".

Wali Kota Samarinda Andi Harun menyampaikan, semua rangkaian acara akan diselenggarakan dengan menerapkan disiplin prokes Covid-19.

"Nanti rangkaiannya dipantau oleh Dinkes Samarinda dan BPBD Samarinda sebagai organisasi perangkat daerah pengampun penegakan disiplin prokes Covid-19," ujarnya saat konferensi pers persiapan HUT Samarinda dan HUT Pemkot Samarinda di Anjungan Balaikota, Selasa (4/1/2021).

Khusus untuk, Festival Samarinda, Andi Harun mengatakan bahwa ruang tersebut diperuntukkan untuk menjadi wadah pertemuan antar pengunjung, dengan para pelaku ekonomi kreatif (Ekraf).

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews