DIKSI.CO, SAMARINDA - Kepedulian untuk melawan penyebaran wabah virus Corona kembali ditunjukkan sejumlah relawan di Kaltim.
Relawan Tim Reaksi Cepat Perlindungan Perempuan dan Anak (TRC PPA) Kaltim menyerahkan puluhan masker gratis untuk jurnalis yang bernaung di organisasi Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kaltim.
Penyerahan ini diserahkan langsung ketua TRC PPA Kaltim, Rina Zainun dan diterima Amir Hamzah selaku Ketua IJTI Kaltim, Kamis (2/4/2020) siang di sekretariat darurat IJTI Kaltim jalan Raudah V Samarinda.
"Kami tahu resiko yang kawan-kawan jurnalis lakukan saat wabah Corona ini, mereka garis depan memberitakan. Kami tidak bisa membantu banyak, hanya ini yang bisa kami lakukan, semoga bermanfaat," ujar Rina Zainun.
Hal ini disambut baik Amir Hamzah selaku ketua IJTI Kaltim. Amir menilai masker yang diterima sangat bermanfaat bagi rekan-rekan IJTI uang berrugas di lapangan.
"Hanya terima kasih yang bisa saya sampaikan mewakili kawan-kawan. Pastinya ini berguna untuk kami para jurnalis. Setidaknya mengurangi resiko terpapar saat bertugas," ujar pria berkacamata ini.
Selain itu, pria yang akrab disapa AHZ ini tak lupa mengingatkan para awak media agar hati-hati saat bekerja, khususnya peliputan Covid-19.
"Tetap waspada, jangan memaksakan diri. Saling mengingatkan antar sesama jurnalis. Tidak ada berita seharga nyawa," pungkas AHZ. (tim redaksi Diksi)