Senin, 25 November 2024

MK Tolak Permohonan Uji Materiil UU Pemilu, Batas Usia Minimal Capres-Cawapres Tetap 40 Tahun

Koresponden:
Alamin
Senin, 16 Oktober 2023 14:14

Suasana sidang lanjutan Judicial Riview UU Minerba di Mahkamah Konstitusi saat saksi ahli kepresidenan Abdul Kamarzuki memaparkan kesaksiannya

DIKSI.CO - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak permohonan uji materiil Pasal 169 huruf q Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu yang mengatur batas usia minimal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

Dengan permohonan uji materiil UU tersebut, maka syarat batas usia capres dan cawapres minimal tetap 40 tahun.

Diketahui, uji materi terhadap UU Nomor 7 Tahun 2017 itu diajukan oleh PSI, Partai Garuda, dan juga sejumlah kepala daerah.

Para pemohon meminta agar hakim konstitusi menyatakan Pasal 169 c UU Pemilu bertentangan dengan UUD 1945 karena diskriminatif.

PSI misalnya, meminta agar syarat usia capres/cawapres diturunkan jadi 35 tahun.

Sementara Partai Garuda meminta frasa dalam pasal tersebut diganti "berusia paling rendah 40 (empat puluh) tahun atau yang berpengalaman di bidang pemerintahan".

Namun permohonan itu ditolak seluruhnya oleh MK.

"Menolak permohonan para pemohon untuk seluruhnya," ujar Ketua MK Anwar Usman di Gedung MKRI, Jakarta, Senin (16/10).

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews