Bunda Rinda menjelaskan, salah satu tujuan gerakan ini guna menekan atau mencegah kecanduan anak pada gadget.
Menurut Rinda, saat ini banyak orangtua yang sudah memberikan gadget kepada anaknya berusia belita.
Padahal radiasi maupun konten berpotensi sekali merusak pikiran maupun kesehatan anak tersebut.
Gerakan ini juga bisa mencegah anak bermental perundungan. Karena konten-konten saat ini, apabila tidak diawasi orangtua, maka berbahaya akan pola pikir anak. Konten-konten berbentuk perundungan ataupun kekerasan marak berseliweran di sosial media.
"Paling tidak, dengan ada gerakan ini, harapannya kita tidak ada lagi perundungan. Jadi makanya bagaimana orangtua membatasi hal tersebut," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)