Sabtu, 23 November 2024

Lanjutan Seleksi Pengisian 7 Kursi JPT Pratama Kaltim, 11-12 Februari Masuk Tahapan Presentasi Makalah dan Wawancara

Koresponden:
Er Riyadi
Senin, 8 Februari 2021 23:51

Suasana uji kompetensi seleksi pengisian jabatan tinggi (JPT) pratama, di Kantor BKD Kaltim, awal Februari lalu.

DIKSI.CO, SAMARINDA - Setelah sebelumnya melakukan pengisian di beberapa jabatan kepala dinas dan biro, Pemprov Kaltim kembali melakukan seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama (JPT) Pemprov Kaltim.

7 jabatan dibuka dalam seleksi kali ini, di antaranya Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM), Kepala Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A), Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH), Staf Ahli Bidang Reformasi Birokrasi dan Keuangan Daerah, dan Staf Ahli Bidang Sumber Daya Alam, Perekonomian Daerah dan Kesra.

Setelah melalui tahapan seleksi awal, pada 11-12 Februari besok, panitia seleksi akan menggelar presentasi makalah dan wawancara.

Muhammad Sabani, Ketua Pansel Pengisian JPT Pratama Pemprov Kaltim, mengungkap pelaksanaan tahapan presentasi makalah akan digelar di Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltim.

“Presentasi makalah dilaksanakan pada tanggal 11-22 Februari 2021. Waktu 08.00 Wita sampai selesai. Tempat  di Ruang Rapat I Kantor BKD Kaltim," ungkap Sabani, Senin (9/2/2021) kemarin.

Digelar saat masih menerapan WFH di lingkungan Pemprov Kaltim, Sabani berharap seluruh peserta seleksi jabatan, bisa menjalankan protokol kesehatan dengan ketat.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews