Dalam kesempatan itu, Andi Harun menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung kepada Kepala Kemenag Samarinda yang baru.
"Tentunya kami akan mendukung program yang ada karena hal tersebut sejalan dengan proses pembangunan di Samarinda," ujar Andi Harun.
Lebih lanjut, Andi Harun menambahkan bahwa Pemkot Samarinda akan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) terkait MTQ Nasional yang akan datang.
"Besok, Insya Allah kami akan menggelar Rakor terkait MTQ Nasional. Walaupun ini acara Provinsi, tapi karena kita menjadi tuan rumah, kita tetap ikut bekerjasama untuk mensukseskan acara tersebut," jelasnya.
Rusmadi juga menyampaikan dukungannya terhadap program-program yang akan dijalankan oleh Kemenag Samarinda.
Menurutnya, sinergi antara Kemenag dan Pemkot sangat penting untuk kelancaran program-program keagamaan dan pembangunan kota.
"Kami siap berkolaborasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam hal keagamaan," pungkasnya. (*)