DIKSI.CO, SAMARINDA - Bantuan sosial masyarakat (BSM) dampak Covid-19 oleh Pemprov Kaltim, mulai dibagikan ke Balikpapan dan Kukar.
Sekitar 41 ribu warga terverifikasi telah menerima bantuan yang bersumber dari APBD Kaltim tahun 2020 tersebut.
Selanjutnya, untuk kabupaten/kota lain di Bumi Mulawarman, Dinsos Kaltim akan mulai membagikan BSM secara bertahap pada minggu depan.
Hal tersebut disampaikan HM Agus Hari Kesuma, Kepala Dinas Sosial Kaltim.
"Daerah lain mulai minggu depan sudah ada yang dibagikan. Bertahap kami cairkan," katanya.
Agus mengakui pembagian BSM terkendala oleh verifikasi yang panjang.
Hal ini disebabkan oleh edaran KPK yang meminta tidak ada penerima bantuan yang mendapat lebih dari satu bantuan.
Untuk itu, Dinas Sosial Kaltim, memverifikasi data penerima bantuan BSM dengan menyandingkan dengan data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).
Samarinda menjadi salah satu daerah yang masih berproses verifikasinya.
"Samarinda mudahan termasuk yang kami cairkan minggu depan, karena untuk Samarinda ini harus kami sandingkan dulu datanya dengan DTKS atau data terpadu kesejahteraan sosial," jelasnya.
Meski begitu, Agus menegaskan pihaknya berupaya keras agar seluruh warga terdampak Covid-19 bisa segera menerima bantuan.
"Mudahan secepatnya nanti bisa kami cairkan semua," tegasnya.
Diketahui, sekitar 150 ribu warga terdaftar menjadi penerima BSM Pemprov Kaltim.
Sekitar 140 ribu sudah terverifikasi.
Selanjutnya, warga akan mendapat bantuan sebesar Rp 250 ribu per bulan, selama tiga bulan terhitung sejak Mei, Juni, dan Juli.
Total bantuan yang diterima warga sebesar Rp 750 ribu.
Bantuan akan dibagikan menggunakan dua bank, yakni Bankaltimtara dan Bank BRI. (advertorial)