"Yang gelombang ketiga ini sudah jalani kerja satu minggu, jadi masih ada tiga minggu lagi," sambungnya.
Usai genap sebulan melaksanakan tugas, para petugas medis ini nantinya tidak akan langsung bisa berpulang kerumah lantaran masih harus menjalani karantina dan rapid test selama dua pekan selanjutnya.
"Kalau sudah karantina 14 hari dan rapid test negatif baru boleh pulang ke rumah, itu sesuai dengan aturan kementrian," imbuhnya.
Selain itu, Osa juga menyampaikan harapnnya agar kondisi sekarang, yang mana tren Covid-19 di Samarinda terus menurun agar bisa terus dijaga hingga benar-benar usai.
"Semoga di lebaran saat ini tidak ada gelombang pasien selanjutnya dan Covid-19 bisa benar-benar selesai," pungkasnya. (*)