Sabtu, 23 November 2024

Hari Donor Darah Sedunia, PMI Paser Kumpulkan 64 Kantong Darah

Koresponden:
diksi redaksi
Minggu, 14 Juni 2020 23:55

Donor darah di Kabupaten Paser/ Diksi.co

Donor darah di Kabupaten Paser/ Diksi.co

Tingginya kesadaran masyarakat Kabupaten Paser untuk mendonorkan darahnya, hal ini mendapatkan apresiasi dari Ketua PMI Paser, Herawati. 

"Saya melihat kesadaran masyarakat luar biasa, banyak perusahaan yang ingin ikut tapi tidak diberikan izin karena berombongan,” ujarnya.

Di dalam keadaan pandemi ini, PMI berusaha untuk memenuhi persyaratan agar pendonor terbebas dari COVID-19.

"Kita tetap  menjalankan protokol kesehatan, seperti jaga jarak, memakai face shield,' kata Herawati.

Acara donor darah ini  dihadiri Wakil Bupati Paser, Kaharuddin. Dalam sambutannya ia berterima kasih kepada PMI yang terus berbakti bagi daerah, guna memastikan kebutuhan darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Hari ini kita menyumbangkan darah kepada yang membutuhkan, setetes darah kita sangat dibutuhkan bagi yang sedang sakit,” ungkap Kaharudin.

Kaharudin menambahkan saat pandemi COVID-19 ini persediaan darah terbatas dan kewajiban kita untuk menyediakan darah.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews