Edi kemudian mengapresiasi atas kinerja para wartawan Kukar yang telah berjalan dengan baik dalam menjalankan tugas dan fungsi guna menyampaikan informasi dan edukasi kepada masyarakat.
“Melalui silaturahmi ini, kami berharap teman-teman menjaga marwah dari organisasi (PWI.red) ini dan tetap profesional, karena profesi ini mulia sebagaimana tadi disampaikan, karena orang-orang yang ada didalamnya bukanlah orang sembarangan,” ujarnya.
Sementara itu, berkaitan dengan semakin dekatnya pelaksanaan pesta demokrasi pada tahun 2024, dirinya berharap para jurnalis khususnya yang terhimpun dalam PWI Kukar bisa mempertahankan indepedensi-nya dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
Untuk diketahui, Adapun Ketua PWI Kukar yang baru ialah Bambang Irawan, dan untuk posisi Sekretaris PWI Kukar Andi Wibowo, dan Bendahara PWI Kukar adalah Rahmat Hidayat. (ADV)