Penyaluran beras CPP ini, kata dia, dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda
Dikatakannya, upaya menekan inflasi merupakan tanggung jawab semua pihak yang harus dilakukan secara gotong royong.
"Ini bukan tugas pemerintah saja, tetapi masyarakat selaku pembeli maupun penjual sama-sama berkontribusi menekan inflasi, termasuk juga kami dari legislatif," jelasnya.
Deni berharap bantuan ini dapat terus dilakukan oleh pemerintah agar dapat membantu masyarakat.
"Dengan kegiatan ini, kita harap jumlah penerima manfaat dapat ditambah lagi," pungkasnya. (advertorial)