"Saya menyarankan mereka pro aktif ke RT, kebersihan lingkungan yang kita perhatikan. Jangan sampai kita sudah mengadu ke kelurahan atau kecamatan, ternyata kita sendiri tidak bisa menjaga," ucapnya.
Sementara itu, terkait usulan program penghijauan atau pengadaan pot bunga, Ani menyarankan agar masyarakat langsung berkoordinasi dengan lurah setempat. Sebab, program tersebut sebutnya ada di tingkat kelurahan.
"Kalau RT-nya aktif ke kelurahan, bisa tanpa kita reses pun itu bisa diberikan," pungkasnya. (advertorial)