Selasa, 26 November 2024

Andi Harun Sambut Baik Tawaran Kerja Sama KPKNL Samarinda dan DJKN Kaltim

Koresponden:
Achmad Tirta Wahyuda
Rabu, 22 September 2021 2:18

Pertemuan pihak KPKNL Samarinda dan DJKN Kaltim bersama Pemkot Samarinda, Selasa (21/9/2021)/ Diksi.co

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jendral Kekayaan Negara (DJKN) Kaltim, Kusumawardani mengatakan kerjasama yang ditawarkan ke pemerintah daerah ini sebagai bentuk dukungan semangat sosial dengan memberikan perhatian lebih kepada sektor UKM.

“Jadi dengan menggunakan portal lelang.go.id para pelaku usaha ini bisa menawarkan berbagai produknya ke berbagai pelanggan atau konsumen dilingkup luas,” ungkapnya.

Kusumawardani kembali menegaskan, KPKNL Samarinda juga siap membantu Pemkot dalam memberikan pendampingan dan edukasi saat pengurusan administrasi piutang daerah. Hal ini jelasnya, sebagai langkah dalam mewujudkan pengelolaan neraca keuangan yang baik bagi pemerintah daerah.

“Karena melihat kondisi saat ini, rata-rata pemda memiliki piutang yang ratenya naik terus sehingga efeknya mempengaruhi pada nilai neraca keuangan yang kurang baik dan imbasnya  aset milik pemerintah akhirnya berkurang,” jelasnya.

Hingga kini pihaknya sudah melakukan pendampingan untuk dua wilayah di Kaltim. Yakni, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kutai Barat. (tim redaksi Diksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews