Nantinya, peserta yang lolos seleksi adminiastrasi akan diumumkan oleh timsel.
"Peserta yang lulus seleksi administrasi, selanjutnya kami kirim untuk mengikuti assessment ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Jakarta selama tiga hari," terangnya.
Hasil assessment peserta seleksi akan diumumkan pada 20 Desember 2021.
"Targetnya akhir Desember bisa dapat tiga besar Calon Sekprov Kaltim. Kami harapkan Januari sudah keluar Keppresnya. Februari sekprov baru sudah bekerja," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)