"Penanganan sendiri Alhamdulillah bisa cukup cepat kami tangani, tadi teman-teman kita bagi wilayah. Yang memakai mesin portable kita arahan di dekat sungai dan lainnya langsung ke arah api," tambah Saiful.
Setelah satu jam berjibaku, petugas pemadam akhir mampu menjinakkan amukan si jago merah sekira 1 jam pasca awal kejadian.
Disinggung lebih jauh mengenai asal mula api, Saiful mengaku tak bisa berandai-andai sebab untuk memastikan hal tersebut berada di ranah kepolisian.
"Untuk itu (asal mula api) kita tidak bisa pastikan. Cuman yang bisa kami informasikan hingga saat ini kami masih melakukan pendinginan," imbuhnya.
Kendati demikian, Saiful menyebut kejadian pada siang tadi sedikitnya api meluluhlantakan 6 bangunan warga yang semuanya bermaterialkan kayu.
Hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan dan dan pihak kepolisian masih menyelidiki sebab pasti kebakaran. (tim redaksi)