DIKSI.CO, SAMARINDA - Jelang H-1 pelaksanaan bulan Ramadan, 6 buah rumah di Abdul Muthalib, Kelurahan Sungai Pinang Luar, Kecamatan Samarinda Kota ludes dilahap si jago merah, tepat sekira pukul 13.30 Wita, Sabtu (2/4/2022).
Informasi dihimpun, kebakaran saat itu bermula dari salah satu rumah warga yang berada tepat di samping Jembatan II Jalan Arief Rahman Hakim.
Api diketahui dengan cepat membesar dari rumah berlantai dua dengan material kayu, dan dengan cepat menjalar ke bangunan lainnya.
Api yang dengan cepat membesar itu sontak menimbulkan kepanikan, dan masyarakat sekitar tumpah rumah coba menyelamatkan barang berharga mereka.
Tak berselang lama, suara sirine pemadam kebakaran dekat cepat mendekati lokasi kejadian dan segera mengendalikan amukan si jago merah.
"Kami mendapatkan informasi awal ada masyarakat yang melapor ke kami ada penampakan asap di samping jembatan Jalan Arief Rahman Hakim dan kami segera mendatangi lokasi kejadian," papar Saiful Ketua Tim Relawan Raja Parfum saat dijumpai media ini.
15 menit setelah api berkobar, ratusan pemadam dengan cepat mengepung kobaran api.
"Penanganan sendiri Alhamdulillah bisa cukup cepat kami tangani, tadi teman-teman kita bagi wilayah. Yang memakai mesin portable kita arahan di dekat sungai dan lainnya langsung ke arah api," tambah Saiful.
Setelah satu jam berjibaku, petugas pemadam akhir mampu menjinakkan amukan si jago merah sekira 1 jam pasca awal kejadian.
Disinggung lebih jauh mengenai asal mula api, Saiful mengaku tak bisa berandai-andai sebab untuk memastikan hal tersebut berada di ranah kepolisian.
"Untuk itu (asal mula api) kita tidak bisa pastikan. Cuman yang bisa kami informasikan hingga saat ini kami masih melakukan pendinginan," imbuhnya.
Kendati demikian, Saiful menyebut kejadian pada siang tadi sedikitnya api meluluhlantakan 6 bangunan warga yang semuanya bermaterialkan kayu.
Hingga berita ini diturunkan, petugas pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan dan dan pihak kepolisian masih menyelidiki sebab pasti kebakaran. (tim redaksi)