“Salah satunya penyediaan dan perencanan perlengkapan jalan,” kata Inayatullah.
Kabupaten Paser memiliki panjang jalan 1.005 kilometer untuk jalan kabupaten, dengan rambu lalu lintas sebanyak 432 buah, alat pengatur isyarat 10 buah, LPJU sebanyak 2832 buah.
“Dengan banyaknya perlengkapan jalan tersebut, maka kami rasa sulit inventaris data dan update jumlah jenis dan posisi serta kondisinya,” katanya.
Apalagi Dishub Paser belum punya sarana untuk mengarsipkan dan mendokumentasikan usulan, masukan saran tanggapan baik dari instansi terkait maupun masyarakat terkait kondisi perlengkapan jalan.
Di aplikasi ‘Sipanja’, masyarakat dapat menggunakan fasilitas penyampaian masukan dan aduan terkait kondisi jalan yang ada.
Dengan data dimasukkan di fasilitas pengaduan, langsung oleh operator diterima dan diupayakan respon dan tindakan cepat.
“Saat ini Dishub Paser masih Menyusun standar operasional tentang pelayanan aduan masyarakat,” tutup Inayatullah. (advertorial)