Ketua LPM Baru Ilir ini mengaku selalu mengunjungi posko kebakaran yang ada di Baru Ilir di Gunung Polisi, dengan dibantu pengurus LPM, stakeholder, dan relawan.
"Kalau di kelurahan Baru Ilir melihat dari segi yang betul-betul hangus habis kurang lebih ada 7 rumah, 13 rumah terdampak juga," katanya.
Ia berharap dengan adanya 2 musibah kebakaran di Balikpapan Barat ini dapat perhatian dari Pemkot Balikpapan dari segi bantuan kepada yang terdampak.
"Bantuan Pemkot kita harapkan bisa full. Dievaluasi dengan Pemkot Balikpapan melalui Dinas Sosial," katanya. (Advertorial)