1. Periksa rutin dan pastikan setiap bagian sepeda motor bersih dari benda-benda tersebut, khususnya pada area pipa knalpot, jok motor, dan boks depan. Jangan lupa untuk rutin mencuci sepeda motor.
2. Perlu juga diperhatikan kebersihan area parkiran sepeda motor. Bersihkan secara rutin area parkir motor di garasi. Bila perlu, taburkan kapur barus di lantai untuk menghindari tikus berkeliaran di area parkiran dan masuk ke sela-sela sepeda motor.
3. Satu hal lagi, jangan sembarang meletakan tools kit serta buku pedoman pemilik dan servis garansi pada bagasi bawah jok. Simpanlah di tempat yang telah disediakan pada bagian bawah jok.
“Tidak menempatkan barang mudah terbakar dekat dengan sumber api serta menajga kebersihan kendaraan Dengan menerapkan ketiga tips ini secara rutin, kondisi sepeda motor anda dapat lebih terjaga.” ungkap Lucky Hendrik Roberto selaku Technical Service Department Manager Astra Motor Kaltim 2.
(redaksi)