Kendati efektivitas posko penyekatan Samarinda hanya berlaku dua jam, yakni dari pukul 08.00-10.00 Wita pagi hari, namun Arif menegaskan jika hal tersebut sudah sangat sesuai dengan keadaan saat ini.
Dirinya pun tak melulu khawatir jika ada warga lintas daerah yang melewati posko penyekatan diluar waktu penjagaan. Sebab, di wilayah sekitar Samarinda pastinya juga ada posko penyekatan serupa.
"Tentunya ini juga berlaku di kota lainnya ya. Terutama Berau, Balikpapan dan Bontang (Berstatus PPKM Darurat). Saya kira masing-masing kota juga diperketat, artinya kita di sini mengimbangi," terangnya.
Oleh karena itu, lanjut Arif, personel posko penyekatan akan mendapat penambahan yang ditujukan guna meningkatkan efektivitas skrining petugas di wilayah perbatasan. (tim redaksi Diksi)