Sabtu, 4 Mei 2024

Soal Postingan di Media Sosial Terkait Iga Bakar, Kadiskominfo Minta Masyarakat Bijak Bermedsos

Koresponden:
diksi redaksi
Jumat, 26 Agustus 2022 16:27

Kadiskominfo Samarinda Syarief Hidayatulah/ Diksi,co

“Kalau anak pak wali mau jualan disitu rasanya itu jelas fitnah, karena tidak ada anak beliau yang terjun di dunia usaha kuliner,” terang Kadiskominfo Samarinda Syarief Hidayatulah saat dikonfirmasi hari Jum’at (26/8/2022).
Pemerintah terlebih Pemkot Samarinda berkomitmen mengembangkan usaha berbasis Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Pemerintah tidak akan melarang, apalagi menghancurkan UMKM kalau tidak ada dasarnya. Justru banyak UMKM yang difasilitasi sampai keluar daerah dan dibantu untuk dipromosikan supaya laris. Untuk itu saya harap masyarakat bisa bijak dalam bermedsos,” katanya. 

Mantan Kasatpol PP Pemkot Samarinda itu memberikan saran kepada pemilik warung untuk menjalin komunikasi dengan pihak kelurahan setempat.

“Mungkin yang bersangkutan perlu dikomunikasikan lagi dengan lurah, untuk mencari alternatif lain dari pada protes di medsos tidak akan menyelesaikan masalah,” katanya. (tim redaksi Diksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews