Senin, 13 Mei 2024

Samarinda 10 Jam Diguyur Hujan dengan Intensitas Tinggi, BPBD Pantau Terdapat 10 Titik Banjir dan 5 Titik Longsor

Koresponden:
Muhammad Zulkifly
Jumat, 22 Mei 2020 10:20

Longsor di pemukiman rumah warga./IST

DIKSI.CO, SAMARINDA - Sekira 10 jam hujan deras kembali mengguyur hampir seluruh kawasan Samarinda yang menyebabkan bencana banjir kembali terjadi di beberapa ruas jalan.

Tak hanya banjir, longsor pun demikian. Terpantau sekiranya ada 10 titik banjir dan 5 titik longsor menurut pantauan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Samarinda.

Dijelaskan Ifran, Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan BPBD Samarinda, banjir yang terjadi di 10 titik tersebut merupakan lokasi yang kerap menjadikan langganan genangan air ketika intensitas hujan tinggi.

"Titik banjir yang ada pada hari ini, merupakan banjir berupa genangan air saja. Seperti di Mugirejo, Gunung Kapur, Purwodadi dan Pemuda," ungkap Ifran, Jumat (22/5/2020) siang.

Ketinggian air, lanjut Ifran, bervariasi di kisaran 30 hingga 50 sentimeter. Hingga berita ini diturunkan, Ifran mengaku kalau debit air perlahan berangsur surut.

"Kami masih melakukan pemantauan dan pendataan dulu," ucap Ifran.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews