Jumat, 1 November 2024

Penemuan Jenazah di Samarinda Seberang, Mayat Direncanakan Diperiksa di Puslabfor Mabes Polri

Koresponden:
Muhammad Zulkifly
Minggu, 25 Juli 2021 11:41

FOTO : Belulang mister X saat pertama kali ditemukan dan masih menyimpan tabir misteri yang belum terpecahkan/Diksi.co

DIKSI.CO, SAMARINDA - Tim gabungan dari unsur Polsek Samarinda Seberang dan Unit Inafis Satreskrim Polresta Samarinda hingga saat ini masih berupaya mengungkap misteri  mayat sisa tulang belulang di sebuah rumah di Jalan Abdul Sani Gani, Kelurahan Sungai Keledang, Kecamatan Samarinda Seberang.

Kepolisian bahkan masih belum dapat memastikan mengenai identitas dari mayat berjenis kelamin pria yang ditemukan pada Jumat (23/7/2021) lalu tersebut. Kendati muncul adanya dugaan kalau mayat itu adalah Anto, seorang penjaga rumah yang dinyatakan menghilang tanpa kabar sejak Januari 2021 lalu.

Pasalnya saat dilakukan olah TKP dan pengumpulan sejumlah barang bukti, kepolisian menemukan tiga identitas tanpa keterangan yang menunjukkan nama dimaksudkan. Oleh sebab itu, kepolisian juga enggan terburu-buru untuk menyimpulkan dan masih terus melakukan penyelidikan kepemilikan dari tulang belulang tersebut.

"Karena itu statusnya masih Mister X. Karena dari empat saksi yang kami mintai keterangannya juga hanya bisa menduga dan tidak yakin untuk memastikan dengan ciri-ciri yang ada. Sehingga kami masih perlu melakukan penyelidikan lebih lanjut," ungkap Kanit Reskrim Polsek Samarinda Seberang Iptu Dedi Seftriadi ketika dikonfirmasi media ini Minggu (25/7/2021)  sore tadi. 

Lanjut mantan Kanit Reskrim Polsek Sungai Pinang itu menerangkan, dari hasil olah TKP penyebab kematian korban jauh dari dugaan  kriminalitas. Sebab kondisi seluruh pintu kala itu dalam keadaan terkunci. Ditambah lagi tidak adanya alat bukti yang menjurus ke ranah tersebut. 

Turut menambahkan Kasatreskrim Polresta Samarinda Kompol Andika Dharma Sena melalui Kasubnit Inafis Aipda Harry Cahyadi ketika dikonfirmasi juga turut menyampaikan perihal serupa. Dari hasil pemeriksaan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjahranie (AWS) belum diketahui identitas korban. Selain itu, tidak ada pula ditemukannya tanda-tanda yang mengarah ketindakan kriminal.

"Kami belum bisa menyatakan kalau korban ini adalah Anto seperti yang diduga sementara ini. Karena dari hasil pemeriksaan pada mayat pun juga belum bisa memastikan itu," jelas pria yang akrab disapa Harry tersebut.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews