DIKSI.CO, SAMARINDA - Pertemuan harmonis antar kedua politisi yang sempat sama-sama duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim) sebagai Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kaltim terjadi.
Silaturahmi Ketua DPRD Kaltim dari Fraksi Golkar, Makmur HAPK dan Ketua DPD Gerindra Kaltim yang saat menjabat sebagai Wali Kota Samarinda, Andi Harun dibagikan langsung melalui akun Facebook Andi Harun pada, Minggu (20/6/2021).
AH sapaan akrab Andi Harun tak sungkan menuliskan bahwa pertemuan tersebut terjadi lantaran dirinya mendapat telepon dari salah satu tokoh senior partai Golkar.
"Saya mendapat telepon salah satu tokoh senior Golkar Kaltim (Makmur HAPK) yang juga menjabat Ketua DPRD Kaltim akan menemui saya, lantas saya memutuskan balik saya berkunjung ke beliau," ungkapnya dalam postingan tersebut.
Pertemuan dengan suguhan teh dan kue untuk-untuk sebut AH menambah kehangatan reuni politisi senior dan junior sore ini.
"Selain beliau adalah Ketua DPRD Kaltim yang kala itu saya menjadi Wakil Ketua mendampinginya, juga beliau lebih tua dari saya, sehingga secara adab sebaiknya saya yang berkunjung ke beliau," sambungnya.
Lanjut AH, diskusi pun mengalir dan saling mencerahkan. Mulai dari pengalaman Makmur HAPK sebagai Bupati Kabupaten Berau, soal perjuangan kepartaian, soal politik kerakyatan hingga Politik-Hukum.
"Akhirnya, semoga Pak Makmur-sapaan akrabnya panjang dan berkah dalam umur, didekatkan dan terus digerakkan dalam kebaikan, dan mendapatkan keselamatan dunia akhirat. Aamiin. Wallahu a’lam bish-shawab," ucap mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim tersebut.
Pertemuan kedua tokoh parpol ini tepat sehari setelah ramai beredar surat pergantian antar waktu (PAW) Ketua DPRD Kaltim dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai Golkar.
Beredar pula kabar bahwa pertemuan Makmur HAPK dan Andi Harun berdasarkan permintaan Fraksi Golkar DPRD Kaltim.
Tim redaksi Diksi pun mencoba menghubungi Ketua Fraksi Golkar DPRD Kaltim Andi Harahap. Dari percakapan singkat via telepon seluler Andi Harahap enggan berkomentar.
"Saya belum dapat kabar. Coba tanya Sekjen DPP saja," jawabnya singkat. (tim redaksi Diksi)