Jumat, 22 November 2024

Luncurkan Program Bertuah, Walikota Andi Harun Sebut Program Ini Menyasar Pelaku UMKM di Samarinda

Koresponden:
Heribertus
Selasa, 25 Oktober 2022 11:1

Walikota Andi Harun meluncurkan program kredit Berusaha Beruntung dan Berkah (Bertuah) Selasa (25/10/2022).

DIKSI.CO, SAMARINDA - Walikota Andi Harun meluncurkan program kredit Berusaha Beruntung dan Berkah (Bertuah).

Peluncuran tersebut dilaksanakan di kawasan Pendopo Citra Niaga, Kelurahan Pelabuhan, Kecamatan Samarinda Kota, Selasa (25/10/2022).

Program Bertuah ini merupakan hasil kerjasama dari Bankaltimtara dan Pemkot Samarinda.

Selain meluncurkan program Bertuah Walikota Samarinda juga mengukuhkan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TKPAD).

"Pengukuhan TPKAD selain sebagai keharusan menurut peraturan, dan juga amanat dari Presiden Joko Widodo, agar TPKAD dapat memberi bantuan untuk memudahkan akses jasa keuangan dan pengembangan usaha pelaku UMKM," ujar Andi Harun.

Orang nomor satu di Kota Samarinda itu mengatakan, pengalokasian anggaran akan dikelola oleh Bankaltimtara.

Dengan tujuan mengimplementasikan program Kredit Bertuah yang menyasar para pelaku UMKM di Kota Samarinda.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews