Sabtu, 4 Mei 2024

Labkesda Setop Layanan Pemeriksaan Swab Mandiri, Kebijakan Harga Swab Maksimal Rp 900 Ribu, Dinkes Tunggu Perintah Pimpinan

Koresponden:
Er Riyadi
Rabu, 7 Oktober 2020 7:2

Andi Muhammad Ishak, Sekretaris Dinkes Kaltim/ Diksi.co

Saat ini Labkesda, menurut Andi hanya memfokuskan pemeriksaan sampel swab hasil tracing contact kasus Covid-19.

"Saat ini Labkesda setop sementara layanan swab mandiri," kata Andi, Rabu (7/10/2020).

Penyetopan pemeriksaan swab mandiri, dilakukan sejak awal-awal dibukanya Labkesda untuk pemeriksaan sampel swab, berlanjut hingga saat ini melihat kasus terus meningkat di Kaltim.

"Dari awal sampel tracing diutamakan," tegasnya.

Terkait penetapan harga maksimal Rp 900 ribu, jika Labkesda sudah dapat melakukan layanam swab mandiri, Andi menegaskan hal tersebut menunggu perintah pimpinan.

"(Harga) kami tergantung pimpinan," pungkasnya. (tim redaksi Diksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews