Disinggung mengenai biaya pembangunan gudang dan urgenitas pembangunan gudang tersebut, politisi dari fraksi NasDem tersebut menambahkan biaya anggaran tersebut sudah diajukan.
"Tadi pas rapat, anggaran sudah diajukan dan untuk pembangunan gudang sebesar Rp 2,6 Miliar," ungkapnya.
Sebelumnya alat - alat BPBD Samarinda hanya beratapkan tenda saja. Dengan begitu tak sedikit perlengkapan penanggulangan bencana rusak.
"Kasian mereka selama ini alat-alat itu hanya di simpan di bawah tenda pengungsi yang di jadikan gudang sementara, sehingga rawan rusak jika terkena panas maupun hujan," pungkasnya. (advertorial)