Ada beberapa ketentuan pembelian yang berlaku. Paket Surprise Deal, hanya bisa didapatkan atau dibeli melalui aplikasi MyTelkomsel, LinkAja, Virtual Assistant, Loop.co.id, dan aplikasi Loop.
Kuota 10 GB dari paket Surprise Deal tidak akan terakumulasi dengan paket internet reguler. Setelah melewati volume atau masa berlaku kuota, pelanggan akan dikenakan tarif normal. Paket ini bersifat add-on atau berlaku satu kali, tidak otomatis diperpanjang.
Pembelian paket Surprise Deal 10 GB seharga Rp 22 ribu bisa dilakukan sebanyak 5 kali selama periode 12-14 April 2020. Misalnya dalam periode tersebut, kuota Surprise Deal kamu habis, bisa membeli lagi maksimal 5 kali. Namun, perlu dicatat masa aktif kuota hanya berlaku tiga hari, setiap pembelian. (*)
Artikel ini telah tayang di kumparan.com dengan judul "Cuma 3 Hari, Paket Data 10 GB Telkomsel Dijual Rp 22 Ribu" https://kumparan.com/kumparantech/cuma-3-hari-paket-data-10-gb-telkomsel-dijual-rp-22-ribu-1tCzan5mRX6