Senin, 25 November 2024

Walikota Beri Perintah, Perusda Pergudangan dan Aneka Usaha Diminta Bisa ‘Ngegas’ Sumbang PAD 

Koresponden:
diksi redaksi
Selasa, 25 Mei 2021 11:11

Andi Harun, Walikota Samarinda

Ia juga memberi catatan kepada Direktur PDPAU agar pengembangan bisnis berikutnya harus betul-betul dianalisa dengan baik. Dimana pinta dia harus terjun total tidak lagi terlibat hanya sebagai perantara yang mana keuntungan bersih hanya diperoleh dari nilai selisih yang kecil dari penjualan.

“Contoh seperti ayam beku yang kini tengah dijalankan oleh PDPAU, harapan saya kedepan kita harus sudah punya peternakan dan bertindak sebagai produsen. Masalah penyertaan modal awal mungkin bisa dibantu dari Pemerintah atau pinjaman melalui bank daerah, kan banyak aset yang bisa di anggunkan asal bisnis yang dikembangkan nanti harus jelas,” saran Wali Kota.

Begitu pun terkait pengembangan bisnis ke bidang properti, mantan Wakil Ketua DPRD Provinsi Kaltim ini sangat setuju jika platform tadi dijalankan oleh PDPAU sebagai pemain tunggal. 

“Jadi ngak ada lagi ceritanya PDPAU hanya menyiapkan lahan saja lalu dikerjasamakan dengan perusahaan lain sebagai pengembangnya. Kita harus pemain tunggalnya, mulai menyiapkan lahan, membangun hingga memasarkan rumahnya. Saya minta jangan sampai pola strategi bisnis di pergudangan dengan menjual tanah lalu fisiknya dibangun pihak ke tiga terulang kembali disini,” pintanya. 

Kendati demikian, AH begitu Andi Harun disapa tetap memberikan apresiasi kepada manajemen PDPAU saat ini yang dalam keadaan berhutang dianggap mampu menyelesaikan beberapa kewajiban yang terhutang termasuk pesangon 28 karyawan dengan total Rp 1,2 miliar.

Seraya yang disampaikan Wali Kota tadi, Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi juga ikut memberi masukkan agar PDAPAU dalam waktu dekat sudah melakukan pemetaan terkait apa saja bisnis yang masih bisa eksis untuk dikembangkan maupun sebaliknya. Termasuk bisnis rumah susun atau properti yang dianggap Wawali menjanjikan untuk dibangun pada lahan-lahan yang dimiliki Pemerintah khususnya di kawasan Sambutan.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews